Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Memahami Apa Itu Crypto dan Blockchain untuk Pemula

 Yuk kita kenalan dulu apa itu Cryptocurrency, Cryptocurrency merupakan istilah yang sudah pasti kalian dengar akhir-akhir ini, yaitu salah satu aset berbentuk aset digital atau sebuah mata uang digital (virtual) yang dijamin oleh cryptography.

Memahami cryptocurrency

Kata crypto berasal dari kriptografi, melalui matematika yang cukup rumit, kriptografi dapat mengamankan dana digital kita. Kita bisa menggunakan aset crypto untuk berbagai hal, misalnya membeli mobil tesla, membeli barang atau membeli tiket dan sebagainya. Sementara itu, menurut oleh BitDegree terdapat berbagai definisi Cryptocurrency mulai dari karakteristik dan kegunaannya, yaitu sebagai berikut :

1. Digital : Cryptocurrency yaitu sebuah mata uang digital yang berarti hanya berlaku di komputer. Dengan kata lain Cryptocurrency ini tidak ada dalam bentuk fisik yang dapat kita pegang sehari-hari.

2. Peer to Peer (P2P) : Cryptocurrency ini digunakan untuk transaksi dari orang ke orang lainnya secara online. maka dari itu disebut peer-to-peer.

3. Global : Cryptocurrency ini bersifat global yang artinya adalah harganya sama di semua negara dan dapat digunakan secara bebas antar negara tanpa dipengaruhi oleh nilai kurs.

4. Dienkripsi : Setiap orang atau pengguna diberi kode tersendiri dalam bertransaksi dengan cryptocurrency. Misalnya ketika pengguna melakukan transaksi, pengguna tersebut tidak bisa melihat transaksi dilakukan oleh siap. Tidak ada nama asli yang muncul setiap transaksi yang dilakukan oleh cryptocurrency. Dan juga tidak ada aturan apapun itu tentang siapa yang bisa menggunakan cryptocurrency dan digunakan apa saja. Crypto merupakan bahasa latin untuk disembunyikan. Jadi, cryptocurrency yaitu uang tersembunyi.

5. Terdesentralisasi : Nah ini adalah kelebihan yang saya suka, karena di dunia cryptocurrency ini tidak ada bank, setiap kita transaksi uang secara umumnya selalu melibatkan pihak ketiga yang menengahi setiap transaksi kita. Nah, di dunia cryptocurrency ini tidak ada satupun pihak yang menjadi penengah jadi kesimpulannya adalah setiap orang bertanggung jawab atas uang kita sendiri.

6. Truthless : Di dunia crypto ini kalian wajib ingat bahwa kamu tidak perlu percaya kepada pihak manapun dalam sistem ini.

Jadi kesimpulan dari karakteristik dan kegunaan cryptocurrency ini merupakan mata uang digital yang dapat digunakan dalam bertransaksi antar pengguna tanpa melewati pihak manapun. Selain digunakan sebagai alat transaksi, crypto ini juga sebagai tempat investasi. Hal ini disebabkan oleh naik turunnya nilai cryptocurrency yang dulunya pada tahun 2009 harganya cuman 14 ribu sekarang harganya diatas 500 juta.

Fungsi Cryptocurrency

Fungsi cryptocurrency ini ada 3 macam yaitu :

1. Sebagai membeli barang atau jasa

Pada saat ini, di luar negeri banyak orang yang mulai memberlakukan alat pembayaran menggunakan cryptocurrency ini, contohnya saja seperti kita bisa membeli mobil tesla milik elon musk. Kalian juga bisa menggunakan crypto ini sebagai alat pembayaran di restoran, hotel, pesawat, dan lain-lain yang sudah memberlakukan pembayaran dengan cryptocurrency.

2. Sebagai untuk Investasi

Tak heran belakangan ini orang-orang yang sudah paham dengan cryptocurrency ini dibuat sebagai investasi jangka panjang, karena dulu harganya diremehkan oleh orang-orang, kini harganya naik fantastis. Oleh karena itu crypto ini dibuat sebagai investasi oleh orang-orang. Akan tetapi investasi di crypto ini memiliki high risk.

3. Mining

Yang terakhir yaitu Mining atau menambang di dalam cryptocurrency ini. Pada dasarnya, kita harus memecahkan teka-teki crypto ini yang sangat rumit untuk mengonfirmasi transaksi dan mencatat dalam blockchain. Teka-teki ini bisa kita pecahkan dengan alat yang bernama "Ant Miner" dan "VGA" komputer. Semakin canggih alat menambangnya maka perolehannya akan semakin besar dan teka-teki yang diselesaikan benar-benar cepat.

Apa itu Blockchain ?

Setelah memahami apa itu cryptocurrency selanjutnya kita membahas apa itu blockchain ?
Blockchain ini adalah sebuah teknologi yang populer saat ini digunakan untuk sistem penyimpanan data digital tang terhubung melalui cryptografi. Blockchain ini bisa dikatakan sebagai catatan transaksi digital berdasarkan strukturnya, dimana catatan individu itu disebut sebagai blok dan dihubungkan bersama jadi satu daftar yang biasa disebut sebagai chain (rantai). Setiap ada aktifitas transaksi dari cryptocurrency maka akan yang mencatat yaitu blockchain. 
Blockchain dalam istilah sederhananya adalah serangkain catatan data transaksi cryptocurrency yang dikelola oleh sekelompok komputer yang tidak dimiliki oleh satu entitas. masing-masing sebuah blok data ini (adalah blok) diamankan dan diikat satu dengan yang lainnya dengan menggunakan prinsip kriptografi (rantai). Maka dari itu ia disebut sebagai Blockchain.

Mengenal apa itu blockchain

Manfaat Teknologi Blockchain

Teknologi blockchain ini bisa dimanfaatkan dalam bidang keuangan. karena, teknologi ini dapat kita ibaratkan seperti buku kas digital yang bisa diakses siapapun itu,kapan pun, dimana kalian berada dengan mudah tanpa perlu kita meminta persetujuan dari lembaga keuangan layaknya seperti bank.

Teknologi ini secara tidak langsung telah memudahkan seluruh semua setiap transaksi. Dan juga transaksi pengguna juga lebih aman serta sangat transparan sehungga dapat meminimalisasi penyimpangan data, misalnya korupsi.

Apakah sama Cryptocurrency dengan Blockchain ?

Cryptocurrency ini adalah sistem yang tersebar, maksudnya adalah tidak ada satu orang, perusahaan, bahkan pemerintahan yang mengontrolnya. Sedangkan Blockchain ini tidak terletak di sebuah server pusat yang dioperasikan oleh sebuah perusahaan, tetapi tersebar di berbagai komputer di jaringan blockchain tersebut.

Kelebihan dari Blockchain

  • Sistem Transaksi Lebih Transparan

Pada sistem blockchain ini sangat efektif menyimpan jejak informasi dan transaksi pengguna. Bisa dibuktikan sistemnya sangat aman dan transparan yaitu contohnya ketika pengguna saat melakukan transaksi, maka public acces dapat dilihat oleh seluruh pihak manapun tanpa perlu login.

Dibandingkan dengan sistem perbankan, sistem blockchain ini benar-benar berbeda. Dengan teknologi yang dibuat oleh blockchain, informasi maupun dana oleh pengguna tidak dapat digunakan tanpa sepengetahuan oleh pemilik atau pengguna tersebut.

  • Proteksi Data Sangat Baik

Dalam database blockchain ini bersifat append only, maksudnya adalah hanya dapat menambahkan dan tidak bisa diperbaiki, artinya adalah sistem blockchain ini sulit ditembus oleh hacker sekaligus.

  • Audit atau percobaan sangat baik

Blockchain sangat memungkinkan pengguna mengetahui jejak audit (percobaan) aset yang dimiliki sehingga resiko penggelapan dana dapat diminimalisasi.

  • Tidak Ada Biaya Pihak Ketiga

Dengan hadirnya teknologi blockchain secara tidak langsung meniadakan pihak ketiga atau penengah setiap transaksi yang membuat biaya transaksi bertambah. Karena blockchain, semua kegiatan pencatatan dan verifikasi menjadi terarah dan bersifat tidak bisa diubah oleh siapapun.

Ada 3 (Tiga) Pilar di Teknologi Blockchain

1. Decentralization

Sebelum kita mengenal Bitcoin dan BitTorrent ada, kita biasanya terbiasa dengan layanan terpusat. Idenya pun sangat simple. Kalian memiliki entitas terpusat yang menyimpan semua data dan kalian harus berinteraksi hanya dengan entitas ini untuk mendapatkan informasi apapun itu yang kalian butuhkan.

Misalnya contoh lain dari sistem terpusat adalah bank. Bank menyimpan semua uang kita, dan satu-satunya cara kita dapat membayar seseorang adalah kita harus melalui bank terlebih dahulu.

Ketika kita misalnya mencari sesuatu di google, kita harus mengirim pertanyaan terlebih dahulu ke server yang kemudian membalasnya dengan informasi yang relevan yang kita cari. Itu merupakan contoh dari client-server yang sederhana.

2. Transparency

Nah salah satu konsep yang sangat menarik bagi saya dan disalahpahami dalam teknologi blockchain ini adalah "transparency" atau artinya adalah transparansi. Beberapa orang awam mengatakan blockchain memberi kita privasi sementara beberapa orang lainnya mengatakan itu transparan.

3. Immutability

Pada konteks blockhain immutability adalah sesuatu masuk ke dalam blockchain, dan tidak akan bisa dirusak ataupun diretas sekalipun. Bisa kalian bayangkan betapa sangat berharganya hal simpel ini bagi Institut Finansial ?


Sebagai contoh bayangkan jika berapa banyak kasus korupsi atau penggelapan dana yang bisa dihilangkan jika orang tau bahwa mereka tidak bisa "mengakali atau memanipulasi laporan keuangan" dan bermain-main dengan akun perusahaan atau lainnya.

Post a Comment for "Memahami Apa Itu Crypto dan Blockchain untuk Pemula"